Rabu, 13 Agustus 2014

Tanya Jawab Zhu Nian 158



Tanya Jawab Seputar Zhu Nian  158

Tanya :
Dalam keadaan dimana tidak ada yang membantu melafal Amituofo, dalam keseharian apa yang harus dilakukan agar saat menjelang ajal memiliki kepastian terlahir ke Alam Sukhavati?

Jawab :
Para praktisi senior jaman dulu selalu mengatakan tentang “tiga tingkatan  dan sembilan bagian Bunga Teratai”, menurutku jika kebenaran yang tercantum di dalam “Sutra Usia Tanpa Batas”, dapat diamalkan 100% maka akan terlahir di Alam Sukhavati pada bunga teratai tingkatan atas bagian atas; jika hanya sanggup mengamalkan 90 persen maka akan terlahir di Alam Sukhavati pada tingkatan atas bagian menengah; jika hanya sanggup mengamalkan 80 persen maka akan terlahir di Alam Sukhavati pada tingkatan atas bagian bawah.

Demikianlah setingkat demi setingkat menuju ke bawah dan seterusnya, hingga akhirnya mencapai tingkatan bawah bagian bawah, paling sedikit juga harus dapat mengamalkan 20 persen; jika hanya 20 persen saja tidak sanggup diamalkan, maka sulit dikatakan apakah dapat terlahir ke Alam Sukhavati, secara keseluruhan mengandalkan keberuntungan saat menjelang ajal. Jika peruntungan bagus, bertemu dengan kalyanamitra yang membantu melafal Amituofo, mengingatkan dirimu, mungkin masih dapat terlahir ke Alam Sukhavati, tapi sebaliknya jika saat menjelang ajal jodoh tidak bagus, maka tidak ada kepastian terlahir ke Alam Sukhavati.

Jika ingin dalam keadaan tanpa orang lain yang datang membantu melafal Amituofo, namun memiliki kepastian terlahir ke Alam Sukhavati, maka harus memahami kebenaran yang tercantum dalam sutra, menerima dan mengamalkannya.

Sumber :
Tanya Jawab Seputar Zhu Nian
Oleh Master Chin Kung



問:在沒有人助念的狀況下,平日要怎樣做才有把握肯定往生?
答:古大德常說三輩九品,我認為如果把《無量壽經》上所講的道理,百分之百做到,肯定是上上品往生;如果只做到九成,往生西方極樂世界是上中品往生;如果只能做到百分之八十,就是上品下生。這樣一級一級往下遞減,減到最後下下品往生,至少要做到百分之二十;如果百分之二十都做不到,往生就很難說了,全靠臨命終時的運氣。運氣好,遇到善知識幫忙助念,提醒你,也許還能往生;臨命終時緣要是不好,就沒有把握能往生。
要想在沒有人助念、沒有人幫助之下,肯定有把握往生,那就一定要深解義趣,依教奉行。(摘錄自02-34-121

臨終助念答問
淨空法師主講